Pemdes Meunasah Tunong Lueng Gelar Vaksinasi Diwarnai Penaluran BLT 3 Bulan

Iklan Semua Halaman



.

Pemdes Meunasah Tunong Lueng Gelar Vaksinasi Diwarnai Penaluran BLT 3 Bulan

Juwaini
Jumat, 11 Maret 2022
REAKSINEWS.ID | BIREUEN - Dalam rangka mencapai Herd Immunity dan pemberdayaan masyarakat, Pemdes Gampong Meunasah Tunong Lueng Kecamatan Jeunieb Kabupaten Bireuen menggelar Vaksinasi Dosis ke 2 diwarnai penyaluran BLT DD untuk 3 Bulan pertama tahun 2022 kepada sejumlah 80 KPM, Jumat (11 Maret 2022)

Keuchik, Zahidin mengatakan, Vaksinasi digelar dalam rangka mewujudkan lingkungan masyarakat hidup sehat dan terbebas dari berbagai serangan wabah virus,

Dimana masih ada masyarakat yang belum menjalani vaksin untuk Dosis ke 2 hingga tahapan Booster, Vaksinasi bertujuan menciptakan Herd Immunity dalam upaya memutuskan tali rantai penyebaran Covid-19

Selain Vaksinasi, Pemdes Gampong Meunasah Tunong Lueng turut menyalurkan BLT DD kepada sejumlah 80 orang KPM yang telah terdaftar sebagai penerima untuk Kuota 3 bulan (Januari, Februari dan Maret) tahun 2022 sebesar Rp. 600.000 setiap KPM.

Penyaluran BLT dan Vaksinasi digelar dihari yang sama mengingat, setiap KPM harus mengantongi Sertifikat Vaksin sebagai persyaratan dalam pelaksanaan penyaluran BLT tersebut, karena itu merupakan satu ketentuan dari pemerintah, jelas Keuchik Zahidin didampingi para perangkat Desa.

Sebelumnya Babinsa Koramil 03/Jeunieb Kodim 0111 Bireuen, Praka Hermansyah menyampaikan, dalam rangka memastikan kenyamanan dan ketertiban dalam desa binaan, Babinsa turut mendampingi berbagai program dan kegiatan masyarakat, 

Sebagaimana giat di gampong Meunasah Tunong Lueng, Babinsa mendampingi Pemdes dalam pelaksanaan Vaksin Dosis ke 2 yang disertai penyaluran BLT kepada 80 orang KPM, tutur Praka Hermansyah.

Vaksinasi dan penyaluran BLT turut dihadiri Tim Satgas Covid-19 Kecamatan Jeunieb terdiri dari, Nakes Vaksinator, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta para perangkat Gampong Meunasah Tunong Lueng. (Red)