PPK Pandrah Terima 155 Kotak Suara Pemilu 2024

Iklan Semua Halaman



.

PPK Pandrah Terima 155 Kotak Suara Pemilu 2024

Redaksi @ reaksinews.id
Senin, 12 Februari 2024
Foto: PPK Kecamatan Pandrah terima 155 Kotak Suara dari KIP Kabupaten Bireuen (12/2)

BIREUEN-REAKSINEWS.ID | Terima 155 Kotak Surat Suara dari Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Bireuen. Tgk Ibnu Hasyim, PPK Kecamatan Pandrah pastikan pendistribusian hingga ke 4 Kemukiman meliputi 19 Gampong, Senin (12 Februari 2024)

Ketua PPK Kecamatan Pandrah, Tgk Ibnu Hasyim mengatakan, sebanyak 155 Kotak Suara Pemilu (Presiden, DPR RI, DPD, DPRA dan DPRK) Tahun 2024 telah diterima hari ini, Senin (12/2) dari KIP Kabupaten Bireuen. Selanjutnya akan didistribusikan ke masing-masing Gampong keesokan harinya,

Pendistribusian ke semua TPS akan melibatkan unsur kepolisian, Satlinmas dan pihak penyelenggara di tingkat Kecamatan Pandrah yang membawahi 19 Gampong (Desa)

Kecamatan Pandrah membawahi 4 Kemukiman, 19 Gampong dengan jumlah 31 TPS, 155 Kotak Suara meliputi 6.353 DPT.

Untuk pengaman Kotak suara di masing-masing Gampong, Penyelenggara (PPK) memastikan ada petugas di titik pendistribusian Kotak Suara sebelum di tempatkan setiap TPS, kata Tgk Ibnu Hasyim yang didampingi, Yusrizal dari unsur Panwaslu Kecamatan Pandrah Kabupaten Bireuen Aceh (Red)